Hasil Lengkap Pekan 7 Liga Spanyol 2025/26

Publikasi : Oktober 01, 2025
Pertandingan sepak bola pekan ketujuh la liga spanyol 2025/26 telah bergulir dan sebanyak sepuluh pertandingan sudah dipertandingkan. Berikut ulasan beberapa pertandingannya.

Pertandingan sepak bola pekan ketujuh la liga spanyol 2025/26 yang berlangsung pada hari Sabtu 27 September 2025 malam WIB diselenggarakan dari Stadion Civitas Metropolitano antara tuan rumah Atletico Madrid yang kedatangan tamunya Real Madrid berakhir dengan skor 5-2 untuk kemenangan Atletico Madrid.

Hasil Lengkap Pekan 7 Liga Spanyol 2025/26. Foto: Reuters

Pertandingan berjalan menit 14 Atletico Madrid unggul 1-0 melalui gol Robin Le Normand setelah Umpan silang Giuliano Simeone dari sisi kanan sukses ditanduk Robin Le Normand untuk membobol Madrid

Real Madrid berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit 25 melalui gol Kylian Mbappe yang menerima umpan terobosan Arda Guler berhasil lolos dari pengawalan bek Atletico kemudian berlari membawa bola dan mengakhiri aksinya dengan tendangan bola ke sudut kiri gawang Atletico Madrid gagal dihalau kiper Jan Oblak.

Real Madrid berbalik unggul 1-2 pada menit ke 36 melalui sebuah transisi cepat, Vinicius Junior mengirim umpan silang dari sisi kiri yang kemudian disambar Arda Guler dengan tembakan first time untuk menjebol gawang Jan Oblak.

Atletico Madrid memiliki peluang pada menit 39 Usai tembakan jarak jauh Julian Alvarez membentur tiang gawang yang dikawal kiper Thibaut Courtois.

Alexander Sorloth akhirnya berhasil membawa Atletico Madrid merubah skor menjadi 2-2 setelah menerima umpan lambung dari Koke dengan tandukan ke sudut kiri gawang tanpa bisa dihalau kiper Courtois.

Hingga waktu babak pertandingan berakhir skor masih sama kuat 2-2 untuk kedua tim.

Atletico Madrid berbalik unggul 3-2 lewat penalti di menit ke 51. Pelanggaran Guler terhadap Nico Gonzalez di kotak pinalti memaksa wasit Javier Alberola menunjuk titik putih. Julian Alvarez selaku penendang pinalti sukses menyarangkan bola ke gawang kiper Courtois.

Pada menit 64 Atletico Madrid berhasil menambah keungglan menjadi 4-2 melalui gol tendangan bebas Julaian Alvarez dari luar kotak pinalti yang gagal ditepis kiper Thibaut Courtois.

Pertandingan memasuki menit injury time 90+3 Atletico Madrid menambah keunggulan skor menjadi 5-2 melalui gol pemain pengganti yaitu Antoine Griezmann setalah mendapat umpan bola terobosan Alex Baena dengan tembakan mendatar yang melewati celah tangan kiper Courtois.

Hingga pertandingan berakhir skor tetap 5-2 untuk kemanganan Atletico Madrid atas tamunya klub Real Madrid.

Dengan kemenangan ini kini membuat Atletico Madrid berhasil mengumpulkan 12 poin pada klasemen sementara. Sedangkan bagi Real Madrid ini menjadi kekalahan pertamanya yang membuatnya tetap mengoleksi 18 poin pada klasemen sementara liga spanyol 2025/26 hingga pekan ketujuh telah bergulir. 

Pertandingan sepak bola pekan ketujuh la liga spanyol 2025/26 lainnya yang berlangsung pada hari Mimggu 28 September 2025 malam WIB diselenggarakan dari Stadion Olimpic Lluis Company antara tuan rumah Barcelona menghadapi tamunya klub Real Sociedad berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan klub Barcelona.

Pada pertandingan ini Real Scociedad yang lebih banyak tertekan bisa unggul 0-1 di menit ke 31 melalui gol Alvaro Odriozola yang berawal dari Ander Barranatxea menusuk dari sisi kiri kemudian  melepas umpan ke depan gawang. Alvaro Odriozola yang tidak terkawal bisa menyontek bola menjadi gol.

Barcelona berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit 43 melalui gol Jules Kounde yang berawal dari tendangan pojok Rashford bisa ditanduk Jules Kounde untuk mengecoh kiper Remiro.

Hingga babak pertama pertandingan berakhir skor tetap sama kuat 1-1 untuk kedua tim.

Pada babak kedua Barcelona memasukkan Lamine Yamal dan keputusan tersebut berbuah hasil ketika pada menit 59 Barcelona mampu berbalik unggul 2-1 melalui gol yang dicetak Robert Lewandowski yang berawal dari Lamine Yamal yang menerobos masuk kotak pinalti memberikan umpan manis kepada Lewandowski yang berujung gol.

Barcelona kembali mencetak gol pada menit 75 melalui Lamine Yamal tapi gol tersebut dianulir oleh wasit karena posisi Lamine Yamal terperangkap offside.

Hingga waktu penuh pertandingan berakhir tidak ada tambahan gol tercipta dan skor tetap 2-1 untuk keunggulan Barcelona.

Dengan tambahan tiga poin saat ini Barcelona berhasil menggeser Real Madrid yang berada dipuncak klasemen sementara dengan mengumpulkan 19 poin. Sedangkan bagi Real Sociedad ini menjadi kekalahan keempat dengan saat ini tetap mengoleksi 5 poin pada klasemen sementara liga spanyol 2025/26 hingga pekan ketujuh telah bergulir.

Hasil Pekan 7 Liga Spanyol 2025/26

Sabtu 27 September 2025
  • Girona 0 - 0 Espanyol 
  • Getafe 1 - 1 Levante
  • Atletico Madrid 5 - 2 Real Madrid
  • Mallorca 1 - 0 Deportivo Alaves
Minggu 28 September 2025
  • Villarreal 1 - 0 Athletic Club Bilbao
  • Rayo Vallecano 0 - 1 Sevilla
  • Elche 2 - 1 Celta Vigo
  • Barcelona 2 - 1 Real Sociedad
Senin 29 September 2025
  • Real Betis 2 - 0 Osasuna
Rabu 1 Oktober 2025
  • Valencia 1 - 2 Real Oviedo

0 Response to "Hasil Lengkap Pekan 7 Liga Spanyol 2025/26"

Posting Komentar