Hasil Lengkap Pekan 14 Liga Spanyol 2025/26

Terbit: 02 Desember
Helatan pertandingan sepak bola pekan ke 14 liga spanyol 2025/26 sudah berlangsung dan sepuluh pertandingan sudah dimainkan. Berikut beberapa ulasan pertandingannya.

Pertandingan sepak bola pekan ke 14 liga Spanyol 2025/26 yang berlangsung pada hari Sabtu 29 November 2025 malam WIB diselenggarakan dari Stadion Camp Nou antara tuan rumah klub Barcelona yang menghadapi tamunya klub Deportivo Alaves berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan tuan rumah klub Barcelona.
Barcelona Vs Deportivo Alaves. Foto: Reuters

Deportivo Alaves unggul 0-1 pada menit 1 melalui gol Pablo Ibanez membobol gawang Barcelona. Marc Casado salah mengantisipasi sepak pojok lawan dari sayap kanan. Sapuan Casado bergulir ke depan gawang, Victor Parada menyodorkan kepada Pablo Ibanez sebelum disontek ke arah sudut atas.

Alaves hampir menciptakan gol keduanya tidak lama berselang. Tusukan Abderrahmane Rebbach di sisi kiri kotak penalti diakhiri dengan sepakan ke tiang jauh. Bola melenceng tipis dari gawang Barcelona.

Gelombang serangan Barcelona akhirnya menciptakkan gol balasan pada menit kesembilan, Lamine Yamal menyeimbangkan kedudukan jadi 1-1. Alejandro Balde menyisir sayap kiri lapangan, Raphinha mengirim umpan tarik. Bola menerobos lini pertahanan Alaves, bergulir ke arah Lamine Yamal yang tidak terkawal kemudian menyontek bola masuk ke gawang Deportivo Alaves.

Barcelona menciptakan gol kedua melalui Dani Olmo untuk berbalik unggul 2-1 pada menit ke 26. Gerard Martin melepaskan umpan panjang dari belakang, yang diterima Raphinha. Umpan silang mendatar dilepaskan ke tengah kotak penalti, sepakan Olmo bersarang di sudut bawah gawang Alaves.

Hingga babak pertama berakhir tidak ada tambahan gol tercipta dan skor tetap 2-1 untuk keunggulan Barcelona atas tamunya Deportivo Alaves.

Sejak babak kedua mulai Barcelona terus menggempur pertahanan Alaves. Lamine Yamal melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti, bola melayang tipis dari gawang Alaves.

Barcelona menciptakan peluang emas dari set piece. Robert Lewandowski menanduk bola hasil tendangan penjuru, Sivera jatuh di sisi kanan untuk melakukan tangkapan.

Dani Olmo menciptakan gol keduanya membawa Barcelona unggul 3-1 pada menit 90+3. Berawal kerja sama satu-dua Olmo dengan Lamine Yamal diselesaikan Olmo dengan sepakan yang mengecoh Sivera. 

Hingga waktu penuh pertandingan berakhir skor tetap 3-1 untuk kemenangan Barcelona atas tamunya Deportivo Alaves.

Dengan hasil ini kini membuat Barcelona mengumpulkan 34 poin pada klasemen sementara liga spanyol 2025/26. Sedangkan bagi Deportivo Alaves ini menjadi kekalahan ketujuh dengan tetap mengoleksi 15 poin pada klasemen sementara liga spanyol 2025/26 hingga pekan ke 14 telah bergulir.

Pertandingan sepak bola pekan ke 14 liga Spanyol 2025/26 lainnya yang berlangsung pada hari Senin 1 Desember 2025 dini hari WIB diselenggarakan dari Stadion Montilivi antara tuan rumah klub Girona yang kedatangan tamunya klub Real Madrid berakhir dengan skor imbang 1-1 untuk kedua tim. 

Real Madrid membuka peluang di menit ke 9 melalui Arda Guler yang mencoba mengancam lewat tendangan jarak jauh. Percobaannya tapi masih melebar dari arah gawang.

Beberapa saat kemudian, giliran Kylian Mbappe yang membuat kesempatan lewat tusukannya. Eksekusi penyerang asal Prancis ini juga masih melambung diatas mistar gawang Girona.

Girona yang lebih banyak tertekan berusaha keluar menyerang. Viktor Tsygankov melepas sepakan terukur dari luar kotak penalti. Thibaut Courtois masih sigap membendung sepakan dari Tsygankov.

Real Madrid bisa memecah kebuntuan di menit ke 40. Umpan Federico Valverde menuju Mbappe melahirkan kemelut di depan gawang Girona tapi gagal berujung gol.

Mbappe yang terlibat perebutan bola dengan sejumlah pemain Girona sempat menyontek bola menjadi gol. Tetapi gol ini dianulir wasit setelah melihat VAR karena Mbappe handball saat berusaha mengontrol bola.

Pada menit 44 Girona justru bisa bikin gol. Menerima sodoran bola dari Tsygankov, Azzedine Ounahi langsung menyambarnya dengan sepakan keras. Courtois tidak berkutik menghadapi tembakan ini.

Hingga babak pertama pertandingan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah Girona.

Sejak awal babak kedua Real Madrid memburu gol penyama kedudukan mengambil inisiatif menyerang. Mereka mengurung lini belakang Girona.

Tekanan Madrid berbuah penalti pada menit ke 65. Wasit menunjuk titik putih usai Vinicius Junior dijatuhkan Hugo Rincon. Kylian Mbappe yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. Sepakan pinaltinya memperdayai kiper Paulo Gazzaniga.

Jude Bellingham punya peluang bikin Real Madrid balik memimpin. Ia bisa menanduk bola kiriman Trent Alexander-Arnold dari tendangan bebas. Sundulan Bellingham tapi masih melebar dari tepi gawang.

Pada menit ke 79, Vinicius Junior melepas percobaan dari luar kotak penalti. Tembakannya masih bisa dibendung oleh kiper Gazzaniga.

Girona hampir mencetak gol gol di menit ke 84 melalui skema serangan balik. Tapi Courtois menyelamatkan Madrid karena bisa membandung tembakan keras Joel Roca.

Hingga waktu penuh pertandingan tidak ada tambahan gol tercipta dan skor berakhir imbang 1-1 untuk kedua tim.

Dengan hasil tambahan satu poin kini membuat Girona kini mengoleksi 12 poin pada klasemen sementara liga spanyol 2025/26. Sedangkan bagi Real Madrid hasil ini  membuatnya saat ini mengumpulkan 33 poin pada klasemen sementara liga spanyol 2025/26 hingga pekan ke 14 telah begulir.

Hasil Pekan 14 Liga Spanyol 2025/26

Sabtu 29 November 2025
  • Getafe 1 - 0 Elche                
  • Mallorca 2 - 2 Osasuna              
  • Barcelona 3 - 1 Deportivo Alaves          
Minggu 30 November 2025
  • Levante 0 - 2 Athletic Club Bilbao       
  • Atletico Madrid 2 - 0 Real Oviedo               
  • Real Sociedad 2 - 3 Villarreal       
  • Sevilla 0 - 2 Real Betis   
Senin 1 Desember 2025
  • Celta Vigo 0 - 1 Espanyol     
  • Girona 1 - 1 Real Madrid 
Selasa 2 Desember 2025 
  • Rayo Vallecano 1 - 1 Valencia  

0 Response to "Hasil Lengkap Pekan 14 Liga Spanyol 2025/26"

Posting Komentar